Peran Teknologi informasi Terhadap Perkembangan Sebuah Bisnis – Antara bisnis dan juga teknologi informasi ini merupakan dua hal yang sangat berkaitan, apalagi di era sekarang ini sebuah teknologi memiliki peran yang sangat besar bagi manusia
Selain itu juga perkembangan dari teknologi ini semakin meningkat dengan sangat cepat, salah satunya yakni teknologi informasi, tanpa adanya peran dari teknologi informasi ini mungkin perkembangan tersebut tidak akan semaju seperti sekarang ini
Jika kita lihat dari sisi fungsinya, teknologi informasi ini memiliki manfaat dan berguna untuk menyelesaikan solusi dari semua masalah yang ada, dan membuat aktivitas menjadi efektif serta lebih efisien untuk meningkatkan kreativitas
Perlu anda ketahui bahwa teknologi informasi ini telah memasuki di semua bidang, salah satunya pada bidang bisnis, pada era masa sekarang ini apabila bisnis tidak mengikuti teknologi maka bisa dipastikan bisnis tersebut akan ketinggalan zaman
Setelah anda mengetahui dan memahami tentang pentingnya peran teknologi informasi untuk menunjang perkembangan di dalam dunia bisnis, maka pada kesempatan ini kami akan memberikan informasi tentang peran penting teknologi informasi didalam dunia bisnis, berikut penjelasanya
Daftar Isi
Pengertian Teknologi Informasi
Teknologi informasi merupakan sebuah istilah umum untuk semua teknologi apapun yang dapat membantu manusia dalam membuat, menyimpan, mengubah, serta mengelola atau menyebarkan sebuah informasi
Menurut ITTA (Information Technology Association Of America) menyebutkan bahwa teknologi merupakan sebuah studi dalam perancangan, penelitian, implementasi, dukungan, serta pengebangan atau memanajemen sistem operasi yang berbasis komputer (Hardware dan Software)
Sebuah teknologi informasi memiliki peran penting dan fungsi untuk memproses, mengolah, menyusun, menyimpan serta mengubah seluruh data dengan berbagai macam cara untuk mendapatkan sebuah informasi, dan hal tersebut merupakan peran penting pada saat mempromosikan barang dengan menggunakan media online
Bahkan dapat dikatakan apabila sebuah bisnis tidak menggunakan teknologi informasi maka tidak akan berjalan secara maksimal karena ketatnya persaingan, begitupun sebaliknya bahwa teknologi informasi ini tanpa bisnis tidak akan berjalan secara maksimal
Dengan begitu hubungan antara bisnis dan teknologi informasi ini sangatlah penting, bagi para pelaku bisnis dan seharusnya para pelaku bisnis tersebut telah mengetahui terlebih dahulu di antara kedua hubungan tersebut yakni teknologi dan bisnis
Peran Penting Teknologi Informasi dan Bisnis
Seperti yang telah kita pahami bahwa pengaruh dari teknologi informasi ini tidak bisa kita anggap sepele atau tidak bisa diremehkan dikarenakan prosesnya globalisasi yang berjalan begitu cepat, yang dapat memberikan pengaruh pada pola berpikir dan juga perilaku
Disamping itu juga peran penting dari teknologi informasi ini dapat memberikan pengaruh yang sangat besar bagi para pelaku bisnis, pada dunia bisnis teknologi dapat memberikan peran yang banyak dalam membantu terutama pada sistem informasi yang telah terintegrasi dengan baik
Sistem informasi ini dibangun serta dirancang untuk mengatasi dan juga membantu para pelaku bisnis dalam menjalankan sebuah bisnisnya ke arah yang lebih baik, selain itu juga pekerjaan ataupun aktivitas yang berkaitan dengan bisnis akan lebih mudah dikerjakan
Hubungan Antara Bisnis dan Teknologi Informasi
Teknologi informasi ini telah banyak digunakan dalam mendukung proses sebuah bisnis yang terjadi di perusahaan, disamping itu juga apabila perusahaan menerapkan teknologi informasi ini akan membuka banyak akses serta penyebaran informasi yang sangat mudah
Adapun pemanfaatan dari sebuah teknologi informasi ini yakni meliputi pada saat proses promosi atau kegiatan lain yang bersifat harus dilakukan publikasi baik itu berupa sebuah berita, iklan, dan pengetahuan tentang informasi yang lainnya
Publikasi media tersebut untuk saat ini banyak yang menggunakan internet yang mana dengan menggunakan cara tersebut (Jaringan Internet) akan lebih memudahkan dalam proses penyebaran dengan sangat cepat apabila dibandingkan dengan menggunakan cara-cara konvensional (Pemasangan iklan atau dengan menggunakan surat kabar)
Dengan menggunakan media tersebut, maka akan menimbulkan dampak pada biaya yang dikeluarkan akan tetapi biaya tersebut bernilai sangat rendah (Sedikit) apabila dibandingkan dengan menggunakan konvensional
Untuk saat ini terdapat beberapa bisnis yang telah melibatkan teknologi informasi salah satunya yaitu pada bidang ekonomi, di dunia perbankan untuk saat ini rata-rata telah banyak menggunakan teknologi dengan sistem aplikasi seperti pada e-banking, e-wallet, serta e-business
Tuntutan pada sebuah aktivitas kita sehari-hari membuat para pebisnis melakukan inovasi di dalam dunia lingkungan kerjanya, selain dari itu juga perdagangan elektronik atau biasa kita kenal sebagai e-commerce merupakan sebuah perdagangan dengan menggunakan sistem jaringan internet
Adapun yang dimaksudkan dengan e-commerce itu sendiri yakni bagian dari e-business, dengan cakupan yang sangat luas seperti contohnya berkolaborasi antar pebisnis
- Baca juga : 5 Aplikasi Media Sosial Paling Populer
Manfaat dari Teknologi Informasi dalam Bisnis
Memanfaatkan sebuah alat teknologi di dalam aktivitas bisnis maka akan berpengaruh dan memberikan dampak yang sangat positif bagi para pelaku bisnis dan bisnis itu sendiri, bagi para pelaku usaha juga akan memperoleh banyak hal dalam bisnisnya sehingga pertumbuhan bisnis dapat lebih efisien serta lebih cepat berkembang
Dan berikut ini merupakan beberapa manfaat dari adanya teknologi informasi bagi para pelaku bisnis dan kemajuan pada bisnisnya:
1. Memudahkan Dalam Berkomunikasi
Dalam menjalankan sebuah bisnis pastinya tidak akan luput dari yang namanya komunikasi, yang mana komunikasi tersebut merupakan suatu hal yang sangat penting dalam berbisnis, maka dari itu peran teknologi informasi ini dapat memberikan dorongan kecepatan pada aktivitas tersebut
Seperti pada contoh pertukaran pesan dengan menggunakan alamat email atau Aplikasi Pesan WhatsApp dan juga aplikasi yang lainya yang menggunakan jaringan internet, dengan adanya kolaborasi mitra pebisnis yang berbeda Pulau atau bahkan berbeda Negara
Maka pemanfaatan dari peran alamat email atau aplikasi yang lain nya (Perpesanan) akan sangat mempermudah dan berguna di dalam proses komunikasi tersebut, adapun manfaat lain dalam bisnis yaitu mempermudah komunikasi dengan para konsumen
Dengan demikian para pelaku bisnis tersebut dapat mengetahui berbagai macam jenis kebutuhan dari para konsumennya tersebut dengan sangat tepat dan tentunya hal ini akan memberikan sebuah dampak yang sangat besar bagi perkembangan bisnis yang sekarang sedang dijalankan
2. Memonitoring Perkembangan Bisnis
Antara bisnis dan teknologi informasi yang telah diterapkan di dalam sebuah perusahaan maka akan membantu pada saat memonitoring perkembangan bisnisnya tersebut, para pelaku bisnis dapat dengan mudah mengetahui perkembangan dari bisnisnya tersebut dengan memanfaatkan jaringan internet
Selain dari itu juga para pelaku bisnis ini dapat dengan mudah memonitoring kinerja dari para karyawannya sehingga pekerjaan tersebut akan lebih mudah diselesaikan serta lebih praktis jika kita bandingkan dengan penerapan sistem manual tanpa menggunakan teknologi
3. Hemat Biaya Operasional dan juga Biaya Produksi
Berikutnya yaitu manfaat apabila pelaku bisnis menggunakan teknologi informasi ini adalah dapat menghemat biaya yang dikeluarkan seperti biaya produksi dan biaya operasional, dengan adanya bantuan dari teknologi informasi ini di setiap harinya akan menunjukkan laporan perkembangan dari bisnisnya tersebut
Dari informasi laporan harian tersebut dapat perusahaan melakukan pengontrolan terhadap sejumlah biaya-biaya yang dikeluarkan di setiap harinya tersebut, terutama penggunaan teknologi informasi ini digunakan pada saat pemasaran
Dampak Teknologi Informasi di Dalam Bisnis
Mungkin anda pernah mendengar sebuah ungkapan yang menyatakan bahwa apabila anda memiliki sebuah bisnis dan bisnisnya tersebut ingin sukses, maka salah satu syaratnya yaitu anda harus melek teknologi
Di setiap kemajuan teknologi yang berkembang tersebut pastinya akan menimbulkan sebuah dampak pada sebuah gaya dalam berbisnis, lantas apa saja dari dampak yang ditimbulkan akibat dari adanya teknologi informasi, berikut ini penjelasanya
- Lebih cepat dan lebih mudah pada saat menyampaikan sebuah informasi
- Mudahnya mengontrol alur kerja
- Pendistribusian dan produksi akan menjadi lebih cepat
- Mempermudah proses kerja sama pada setiap manajemen dan juga divisi yang terdapat atau yang ada di dalam perusahaan
Contoh dari Penerapan Teknologi Informasi di Dalam Bisnis
Sebagai contohnya perusahaan PT A ini bergerak di bidang manufaktur, perakitan, dan juga pendistribusian sepeda motor aktivitas sebuah pekerjaan dari perusahaan tersebut menggunakan sistem informasi manajemen dan salah satu dari sistem informasi yang digunakannya tersebut yakni Enterprise Resource Planning (ERP).
Fungsi dari sistem informasinya tersebut yaitu untuk mengintegrasikan serta dapat membantu berjalannya pada proses bisnis di dalam sebuah database, sehingga arus informasi yang disampaikan dari perusahaan ke vendor tersebut lebih cepat
Teknologi informasi ini akan sangat berguna bagi perusahaan karena dapat menekan budget, mengefisiensikan sebuah pekerjaan serta dapat mempercepat sebuah pekerjaan